Orang-Orang Proyek


 

Buku Orang-Orang Proyek menjadi buku genre hisfic ke-empat yang aku baca tahun 2022. Buku Karya Ahmad Tohari ini dapat dikatakan cukup sederhana tapi konflliknya cukup kompleks. Ada satire dan sarkas untuk pemerintah masa orde baru yang ternyata masih relate dengan kondisi saat ini. 

Novel ini bercerita tentang Kabul, seorang insinyur muda yang sedang mendapat proyek membangun jembatan.Kabul memiliki seorang sahabat bernama Basar yang ternyata adalah kepala desa di desa tempat kabul mendapatkan proyek. Keduanya ternyata merupakan teman satu kampus yang sama-sama aktivis dan tentunya menjunjung tinggi idealisme. 

Pak tarya, seorang pensiunan yang masa tuanya dihabiskan untuk memancing dan sesekali memainkan seruling. Kabul, Basar dan Pak Tarya memiliki pandangan yang sama dengan konsisi saat itu. 

Wati, seorang wanita yang bekerja dengan Kabul yang ternyata juga naksir padanya. Mak Sumeh yang tak henti-henti mencomnlangkan ke-duanya. 

Sebulan lebih sedikit waktu yang aku butuhkan untuk menyelesaikan buku ini. Secara garis besar, Orang-Orang Proyek mengisahkan tentang banyaknya kasus korupsi yang menggerogori pembangunan bendungan. Dan itu mungkin masih terjadi hingga saat ini. Mulai dari korupsi yang dilakukan mandor, warga sekitar dan bahkan partai politik ternama. 

Proyek pembangunan bendungan tersebut juga dikait-kaitkan dengan politik. Bendungan harus jadi sebelum waktunya dan terpaksa mengunakan bahan abal-abal demi nafsu partai politik tertetu. 

Buku ini menjadi buku hisfic yang ringan sederhana tapi sarat akan pesan moral yang mengena. 

Next baca hisfic Ronggeng Dukuh Paruk yang juga karya Ahmad Tohari. 

Komentar